google.com, pub-7971504191403535, DIRECT, f08c47fec0942fa0 Tutorial Bola Basket or Basketball: Cara bermain bola basket dengan baik dan benar

Thursday, February 26, 2015

Cara bermain bola basket dengan baik dan benar

Baiklah para pecinta basket, kali ini saya akan membahas tentang cara bermain bola basket dengan baik dengan benar. Tapi saya hanya menjelaskan dua hal saja, yaitu Lay up dan shooting.

Pertama
Lay up : Dalam permainan bola basket, teknik ini sangat mudah dilakukan untuk mencetak poin dan salah satu teknik untuk memasukkan bola dalam keranjang lawan. Gerakan ini harus dilakukan sebelum memasuki garis tembakan bebas dengan cara mendribble bola lalu melompat dengan salah satu kaki. Saat melompat, kedua kaki akan berjejer bersamaan lalu posisi tangan memegang bola seperti menerima dengan tangan telapak terbuka dan diarahkan ke arah ring. Tangan yang lain hanya berperan untuk melindungi boal dari lawan. Untuk melakukan lay up, bola yang dilempar harus ke atas papan terlebih dahulu sebelum masuk ke keranjang. 

Kedua
Shooting : Merupakan hal penting untuk memenangkan pertandingan bola basket. Intinya adalah mencetak poin sebanyak-banyaknya. Dalam peraturan bola basket ada dua jenis nilai shooting, pertama adalah dua poin, ini dilakukan saat menembak di dalam daerah lawan. Kedua, Tiga poin, Kita harus menembak pada posisi di luar wilayah lawan agar mendapatkan nilai tersebut. Untuk mendapatkan tiga poin cukup sulit karena letaknya agak jauh.

Ada hal yang perlu diterapkan dalam shooting, Misalnya:
  • Lutut harus setengah menekuk sebelum melompat lalu menembakkan bola ke keranjang lawan.
  • Tangan harus memiliki jari yang lebar, ini sangat penting supaya bola tidak mudah lepas.
  • Sebelum shooting, bola yang dipegang harus berada di atas kepala.
  • Kedua tangan harus ditekuk sampai 90 derajat.
  • Setelah langkah diatas, bola kemudian dilepaskan.
Sebenarnya banyak cara untuk melakukan shooting. Teknik diatas tadi hanyalah sebuah contoh dan mengikuti buku panduan. Teman boleh mencoba melempar bola basket sesuai dengan kemampuan teman.




No comments:

Post a Comment